18 Maret, 2010

KECAMATAN SELAKAU

Kata Selakau berasal dari kata “Sila” dan “Kau”.Kecamatan Selakau di sebelah Utara berbatasan dengan Kecamatan Pemangkat dan Kecamatan Tebas.Sebelah Selatan berbatasan dengan Kota Administratif Singkawang.Sebelah Timur dengan Kecamatan Samalantan dan sebelah Barat dengan Laut Natuna.


Luas wilayah Kecamatan Selakau 350 km2 atau 350.000 ha.Dengan rincian : Hutan 17.367 ha, perkebunan 6.506 ha, perkampungan 476,7 ha, perumahan 524,8 ha, ladang 1.540 ha, rawa-rawa 501 ha, perairan 336 ha, tanah kosong 1352 ha, lain-lain 1116,5 ha.
Wilayah Kecamatan Selakau sebagian besar terdiri dari dataran rendah, karena letaknya di pesisir Laut Natuna. Masuk kepedalaman terdapat hutan dan bukit-bukit yang kesuburan tanahnya baik untuk pertanian dan persawahan serta perkebunan.

Suhu udara rata-rata 25 °C s/d 34 °C.Curah hujan rata-rata 2400 mili meter pertahunnya, untuk 1999/2000curah hujan cukup tinggi biasanya terjadi pada bulan September sampai dengan Desember tiap tahun.Angin bertiup sebagian besar dari sebelah utara dan barat daya,apabila angin berhembus dari arah selatan gelombang laut cukup besar sehingga para nelayan tidak berani turun kelaut.

Satu satunya sungai diwilayah Selakau ialah sungai Selakau yang bermuara dilaut Natuna,panjang sungai 40 Km sampai perbatasan Kecamatan Tujuh Belas Singkawang,tepatnya Desa Maya Sopha.
Sungai Selakau merupakan urat nadi bagi masyarakat pedalaman sebagai sarana transportasi sungai disamping untuk pengairan pesawahan.

Penyebaran penduduk diwilayah Kecamatan Selakau cukup merata,menyebar di 13 desa(Sekarang sudah berkurang karena pemekaran).
Bagi keturunan Cina mereka rata rata berdomisili dijalur sutera dan sebagian besar menguasai bidang perekonomian..Jumlah penduduk akhir Desember 1999 = 37.926 jiwa terdiri atas : Laki laki 19.188 jiwa,Perempuan 18.738 jiwa,jumlah kepala keluarga 8.478.

KECAMATAN Selakau terbentuk pada tanggal 17 Agustus 1956 yang merupakan pemisahan antara Kecamatan Singkawang yang pada waktu itu merupakan wilayah pengembangan untuk Kabupaten Sambas . Dulu Kecamatan Selakau membawahi 13 Desa yang terdiri dari :Desa Semelagi Besar,Sungai Daun ,Sungai Rusa,Pangkalan Bemban,Sungi Nyirih,Kuala,Parit Cegat,Twi Mentibar,Bentunai,Gelik,Seranggam,Selakau Tua dan Buduk Sempadang,Tapi sekarang Kecamatan Selakau telah dimekarkan menjadi dua Kecamatan Yaitu :Kecamatan Selakau dan Kecamatan Salatiga.

Sejak dibentuk pada tahun 1956 sampai tahun 2001 Camat yang menjabat di Kecamatan Selakau adalah :

1.Urai Muhammad Adli
2.Urai Zulkarnain
3.Sopipan Hanafi
4.Sur’I Nawawi,BA
5.Urai Syukri,BA
6.Abidin Noer,BA
7.Syabirin Yan ardi,BA
8.Zainal Asyikin,BA
9.Rahmad Basuni,BA
10.Drs.Machdi Muhsin
11.Drs.Urai Tajudin
12.Rahadi,S.Sos

Para Kepala Desa Kecamatan Selakau tahun 2001 :

DESA DAN KEPALA DESA
1.Semelagi Besar / Indra Juarsa
2.Sungai Daun / Solihin M
3.Sungai Rusa / Suriadi
4.Pangkalan Bemban / Hajini Sabli
5.Sungai nyirih / Haryadi
6.Kuala / Jarni Jalil
7.Parit Baru / Johan Syah
8.Twi Mentibar / Onie
9.Bentunai / Muslimun
10.Gelik / Waminan N
11.Seranggam / Aspani
12.Selakau Tua / Holan
13.Buduk Sempadang / Sa’in S

Untuk Melihat desa mana saja yang kini masuk wilayah pemekaran Kecamatan Salatiga baca pada posting Kecamatan Salatiga….
Anda juga bisa mendownload Peta kecamatan selakau.dan
Download Data Monography Kecamatan Selakau


0 komentar:

Posting Komentar

Pengguna anonim bebas berkomentar,tapi "Maaf" semua komentar memerlukan persetujuan untuk diterbitkan.

Pengikut

Download Ebook,Internet Mobile & Gadget

RANDOM POST

  © Blogger templates Modifikasi The Professional Gradient Template by Albert Kennedy 2010

Back to TOP